Cara Tarik Saldo Refund Tokopedia Ke OVO

Cara Tarik Saldo Refund Tokopedia Ke OVO – Tokopedia merupakan salah satu perusahaan e-commerce ternama dan terbesar di Indonesia. Sampai saat ini sudah banyak sekali pengguna tokopedia.

Cara penggunaanya yang cukup mudah, membuat para pelanggan merasa nyaman. Selain memudahkan pembeli, Tokopedia juga memudahkan para penjual untuk menjual barang-barang dagangannya.

Terlebih kini sudah ada cara menarik saldo refund Tokopedia yang bisa dilakukan dengan mudah.

Cara Tarik Saldo Refund Tokopedia Ke OVO

Transaksi jual beli yang dilakukan di Tokopedia sangat aman dan terpercaya. Pembeli bisa melakukan pembayaran dengan berbagai pilihan cara yang tersedia.

Jika terjadi kesalahan dalam transaksi atau transaksi gagal, pembeli juga tidak perlu merasa khawatir karena ia bisa mendaptkan saldo refund. Saldo refund ini bisa dipindahkan dari tokopedia ke OVO.

Kamu bisa memindahkan saldo Tokopedia ke OVO dengan mudah jika melakukan langkah-langkah yang tepat.

Sebelum itu, kamu juga harus mengetahui syarat-syarat pemindahan atau penarikan saldo Tokopedia.

Baca Juga Cara Mendapatkan Saldo OVO Gratis

Syarat Penarikan Saldo Tokopedia ke OVO

Terdapat dua jenis saldo di Tokopedia yaitu saldo penghasilan dan saldo refund. Saldo penghasilan didapatkan oleh penjual dari hasil penjualan produknya. Sedangkan saldo refund bisa didapatkan oleh pembeli.

Jika transaksi yang dilakukan pembeli gagal, maka pembeli bisa mendapatkan saldo refund. Selain itu, bila ternyata barang yang dibeli tidak sesuai, pembeli juga bisa melakukan pengembalian dan mengajukan saldo refund.

Pengajuan saldo refund ini akan diproses maksimal 2 x 24 jam di hari kerja, tidak termasuk hari Sabtu, Minggu, dan Libur Nasional.

Jika saldo refund tetap belum masuk ke akun Tokopedia kamu, maka kamu bisa menginformasikan dengan mengisi kolom “Tulis Kendala”. Lampirkan juga informasi nomor invoice dan bukti pembayaran.

Saldo refund ini akan diberikan sesuai nominal yang dibayarkan. Namun, saldo ini tidak termasuk dengan ongkos kirim atau kode kupon yang kamu gunakan dalam traksaksi pembelian.

Saldo refund bisa dipindahkan oleh pembeli. Syarat pemindahan saldo refund tidak terlalu rumit.

Kamu hanya perlu memiliki akun dompet digital atau e-money seperti OVO. Pastikan akun OVO kamu sudah aktif dan bisa digunakan.

Baca Juga Cara Top Up OVO Lewat Shopee

Cara Memindahkan Saldo Tokopedia Ke OVO

Cara tarik saldo refund tokopedia ke OVO cukup mudah untuk dilakukan. Di bawah ini akan dijelaskan mengenai langkah-langkah yang harus kamu lakukan.

  1. Buka aplikasi tokopedia melalui smartphone menggunakan akun Tokopedia kamu yang telah didaftarkan
  2. Klik menu Akun yang terdapat di bagian pojok kanan bawah
  3. Pilih “Tarik Saldo”
  4. Pilih “Saldo Refund” dan tulis nominal saldo yang akan diambil
  5. Pada bagian pilih rekening bank, kamu harus memilih Bank Nobu
  6. Setelah itu, sistem Tokopedia akan melakukan verifikasi kode OTP berupa angka. Kode OTP ini kan dikirimkan ke nomor smartphone yang telah didaftarkan
  7. Jika proses verifikasi sudah selesai, maka saldo refund akan masuk ke OVO kamu

Itulah informasi penting yang perlu kamu ketahui tentang cara memindahkan saldo Tokopedia ke OVO.

Memindahkan saldo tersebut memang mudah, tetapi kamu juga harus hari-hati agar tidak melakukan kesalahan. Pastikan kamu mengikuti langkah-langkahnya dengan benar.

Jika mengalami kendala lainnya atau ingin mengetahui informasi lebih detail tentang Tokopedia, maka bisa menghubungi Customer Care Tokopedia.

Kamu bisa menggunakan fitur Tokopedia Care, Invoice Transaksi, Live Chat, dan Pusat Resolusi.

FAQ

Beberapa orang mungkin merasa kurang paham dan seringkali mengajukan pertayaan tentang penarikan dana Tokopedia ke OVO.

Nah, berikut ini pertanyaan yang sering diajukan dan jawabannya:

Berapa Lama Waktu yang Diperlukan untuk Proses Penarikan Saldo?

Proses penarikan saldo ini membutuhkan waktu maksimal 1 x 24 jam.

Apakah Pemindahan Saldo Bisa Dibatalkan?

Pemindahan saldo tidak bisa dibatalkan.

Apa Maksud Keterangan “Pending” Ketika Pemindahan Saldo?

Pending artinya pihak Tokopedia sedang mengalami beberapa kendala. Namun, pengajuan pemindahan saldo kamu tetap akan diproses.